3.626 Balita di Ratujaya dan Pondok Jaya Jadi Sasaran Pemberian Vitamin A

pojokdepok.com – Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Ratujaya sepanjang Februari ini akan memberikan vitamin A ke 3.626 balita di dua kelurahan, yaitu Ratujaya dan Pondok Jaya. Hingga pekan kedua bulan ini, pelaksanaan pemberian vitamin A terus dilakukan di seluruh posyandu.

Kepala UPTD Puskesmas Ratujaya, Imron Fanani menjelaskan, Februari merupakan pelaksanaan bulan vitamin A. Yang dilaksanakan langsung oleh kader-kader di posyandu dengan pendampingan tenaga kesehatan puskesmas.

“Iya kami sudah mulai pemberian vitamin A untuk anak usia 6-59 bulan di Ratujaya dan Pondok Jaya hingga akhir Februari 2023,” jelasnya kepada pojokdepok.com, Selasa (14/02/23).

Imron menuturkan, untuk balita penerima vitamin A di Kelurahan Ratujaya usia 6-11 bulan 265 anak. Sedangkan usia 12-59 bulan sebanyak 2.383 anak.

Lanjut Imron, sasaran balita di Kelurahan Pondok Jaya usia 6-11 bulan ada 137 balita. Serta usia 12-59 bulan ada 841 balita.

“Vitamin A sudah terdistribusi ke 27 posyandu di dua kelurahan, untuk pemberian ke balitanya mengikuti jadwal Posyandu masing-masing,” paparnya.

Imron menuturkan, sampai saat ini 10 posyandu sudah melakukan layanan pemberian vitamin A. Dirinya pun berharap, hingga akhir Februari seluruh vitamin terdistribusi ke balita yang menjadi sasaran.

“Kami bersama kader posyandu akan berupaya memaksimalkan pemberian vitamin A ke seluruh balita sasaran,” tandasnya. (JD 05/ED 02/EUD03)