Wali Kota Depok, Mohammad Idris mendapatkan vaksinasi Covid-19 dosis kedua di Rumah Sakit (RS) Hermina Depok pada Rabu (24/03/2021). Seperti pelaksanaan vaksinasi pertama pada 10 Maret 2021, Mohammad Idris harus melewati tahapan pemeriksaan lebih dulu sebelum diberikan vaksin Covid-19 kedua.
“vaksin Sinovac memang harus diberikan dua kali selama 14 hari. Saya Rabu dua pekan lalu sudah divaksin dosis pertama,” kata Mohammad Idris usai vaksinasi Covid-19 dosis kedua.
Bagi masyarakat yang belum menerima vaksin Covid-19, Mohammad Idris meminta agar bersabar. Sebab, vaksin tersebut dikirim secara bertahap dari pusat.
“Sehingga kita ikuti tahapan-tahapan yang kita utamakan. Tentunya masyarakat yang memiliki tugas-tugas fungsinya berinteraksi dengan orang banyak, dan juga khusus warga lansia,” jelasnya.
Dikatakannya, warga lansia juga masih banyak yang belum divaksin. Pasalnya, vaksin yang didapat Kota Depok juga terbatas.
“Maka kita atur, jangan datang ramai-ramai ke rumah sakit. Karena pendaftarannya kita atur agar tidak terjadi kerumunan,” pungkasnya.