Ditetapkan Sebagai Wali Kota Depok, Mohammad Idris: Amanah Ini Akan Menuntut dan Menuntun

Wali Kota Depok Mohammad Idris mengajak seluruh pihak untuk ikut melanjutkan pembangunan Kota Depok. Ajakan tersebut demi mewujudkan Depok sebagai kota yang Maju, Berbudaya dan Sejahtera.

“Setelah ditetapkan sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih Depok, Mohammad Idris-Imam Budi Hartono (Idris-Imam) percaya bahwa amanah ini akan menuntut dan menuntun. Oleh karenanya, kami ingin mengkolaborasikan dan mensinergikan dengan tuntutan dan tuntunan. Artinya amanah ini akan menuntut kerja keras dan pengorbanan,” kata Mohammad Idris usai Penetapan Pasangan Calon Terpilih pada Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok 2020 yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Depok di Hotel Bumi Wiyata, Kamis (21/01/2021).

Di sisi lain, lanjutnya, amanah ini juga akan menuntun agar dekat kepada Tuhan Yang Maha Esa. Tentunya di samping juga kedekatan Idris-Imam dengan masyarakat.

“Karena itu, dalam mengisi amanah ini tentunya kami akan selalu terbuka mendengarkan kritik masukan saran dan semua dari semua pihak,” tuturnya.

Selain itu, Mohammad Idris meminta segenap pendukungnya agar tidak berlebihan merayakan kemenangannya setelah Idris-Imam ditetapkan sebagai pemenang Pilkada Kota Depok tahun 2020.

“Dengan kerendahan hati, kami meminta kepada para pendukung 02, khususnya untuk tidak berevoria secara berlebihan,” ucapnya.

Wali Kota Petahana itu mendorong para pendukungnya supaya mengisi kemenangan dengan memperbanyak berdoa.

“Terlebih kita berada di tengah suasana pandemi Covid-19 yang belum usai. Serta musibah bencana alam yang menimpa saudara-saudara kita di beberapa wilayah di Indonesia,” katanya.

Dikatakannya, kemenangan ini bukan kemenangan tentang Idris-Imam. Sebab, kemenangan ini adalah ikhtiar semua pihak, ikhtiar bersama untuk mewujudkan harapan dan cita-cita seluruh warga Depok.

“Setelah Idris-Imam dilantik, kami akan disumpah jabatan untuk menjadi pemimpin yang seadil-adilnya untuk semua, tanpa membedakan ras, tanpa membedakan agama dan golongan apapun, serta tanpa membedakan pendukung atau bukan pendukung, pemilihan atau bukan pemilih,” terangnya.

Tidak lupa, Mohammad Idris menyampaikan ucapan terima kasih kepada KPU dan Bawaslu Depok selaku penyelenggara Pilkada Depok tahun 2020, seluruh unsur TNI-POLRI. Kemudian, pemerintah daerah yang sudah membantu jalannya Pilkada di Kota Depok secara aman damai dan demokratis.

“Serta terima kasih kepada calon nomor urut 1 dan partai pengusungnya yang telah memberikan sumbangsih dalam proses pendewasaan demokrasi di Kota Depok selama Pilkada 2020 berlangsung, kami berharap kita bisa membangun kerja sama untuk membangun Depok bersama untuk maju, berbudaya, sejahtera.

Terakhir, tambah Mohammad Idris, ribuan terima kasih disampaikan pula kepada para pimpinan partai pengusung. Yaitu Partai Keadilan Sejahtera, Partai Demokrat, dan Partai Persatuan Pembangunan.

“Lalu, partai pendukung yaitu Partai Berkarya dan para relawan, serta semua pihak yang sudah terlibat memberikan sumbangsih, menghantarkan kemenangan bagi Kota Depok yang kita cintai,” tandasnya.