Jadi Narasumber FundEX Talk, Bang Imam Sampaikan Program Wirausaha Baru

pojokdepok.com – Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono menjadi narasumber pada acara FundEX Talk yang berlangsung di KODE Creative Hub, Depok Town Square, Jumat (06/01/23) sore.

Pada kesempatan itu ia menjabarkan beberapa program Pemerintah Kota (Pemkot) Depok untuk membantu warga yang memiliki minat menjadi wirausaha. 

“Kami punya program 5.000 Wirausaha Baru dan 1.000 perempuan pengusaha sesuai janji kampanye lalu,” ujarnya saat menyampaikan materi.

Dirinya mengatakan, dalam program tersebut disediakan kuota untuk 500 start up baru yang ada di Kota Depok. Kemudian, program ini bisa diakses melalui aplikasi D’Kerens atau Depok Kreatif, Enerjik dan Sukses.

“Semua kegiatan akan dibiayain oleh Pemerintah, Tahun lalu sudah terlatih 2100 wirausaha baru dan perempuan pengusaha,” ujarnya. 

Lebih lanjut, ujar Bang Imam sapaannya, tahun ini Pemkot Depok berencana untuk membangun satu kreatif hub di sekitaran Grand Depok City (GDC) dengan ukuran kurang lebih 2.000 meter. Tempat ini untuk memberikan wadah kepada teman-teman start up untuk berkembang.

“Saat ini kami masih terus konsultasi kepada teman-teman start up tentang kebutuhan apa yang diinginkan,” tutupnya. (JD10/ED02/EUD02)