//

Ketua LPM Pondok Cina Depok Dukung Pembangunan Masjid Al Quddus, Ini Harapan Warga

pojokdepok.com – Ketua LPM Pondok Cina Depok dukung pembangunan Masjid Al Quddus, Ini harapan warga.

Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Pondok Cina, Beji, H Munir Nurahim mendukung penuh pembangunan Masjid Jami Al Quddus di lahan SDN Pondok Cina 1.

Dukungan tersebut diberikan juga atas aspirasi warga Kelurahan Pondok Cina, Beji, Kota Depok.

Masjid Al Quddus dibangun oleh Pemprov Jawa Barat dengan desain dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

“Saya Ketua LPM Kelurahan Pondok Cina , Beji, Depok sepenuhnya mendukung pembangunan Masjid Al Quddus yang merupakan hasil karya Gubernur jabar Ridwan Kamil. Semoga pembangunannya berjalan lancar sesuai dengan harapan,” kata H Munir Nurahim, Kamis (17/11/2022).

Munir juga mengucapkan terimakasih tak terhingga kepada Wali Kota Depok Mohammad Idris dan Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono dan seluruh anggota DPRD Kota Depok atas dukungan dan motivasi sehingga pembangunan Masjid Al Quddus dapat berjalan dengan sebaik-baiknya.

Tak hanya itu, warga Pondok Cina juga berharap seiring dengan pembangunan Masjid Al Quddus dibangun juga SMP negeri di Pondok Cina.

SMP negeri ini diperuntukkan bagi warga Pondok Cina yang lulus dari SD tanpa terkena zonasi.

“Kami tahu dalam pendaftaran SMP negeri kesulitan dalam hal zonasi. Kami berharap SMP negeri juga dibangun untuk warga Pondok Cina,” papar H Munir Nurahim.

Dibangun di Lahan SDN Pondok Cina Rp 18,8 Miliar

Wali Kota Depok, Mohammad Idris menjelaskan, Masjid Al Quddus dibangun di atas lahan SDN Pondok Cina 1.

Masjid tersebut dibangun oleh Pemprov Jawa Barat. Lahan tersebut berstatus pinjam pakai. Dana pembangunan masjid itu Rp 18,8 miliar.

“Ini berawal dari keluhan warga Depok yang pulang kerja kesulitan mencari masjid di Jalan Maronda Raya. Keluhan itu disampaikan ke Pemprov jabar dan diakomodir Pemprov Jabar,” kata Idris.

Idris menyatakan bahwa dalam pembangunan Masjid Al Quddus itu Pemkot Depok yang menyediakan lahannya.

Namun, mahalnya harga tanah di Jalan Margonda Raya membuat Pemkot Depok tak bisa membeli tanah. Sebab, harga tanahnya sudah mencapai Rp 30 juta per meter.

Pencarian asset lahan akhirnya didapati yang berada di SDN Pondok Cina 1 dan PemProv Jabar akan membangun masjid di lokasi tersebut.