Rudy Salim: Jangan Mimpi Terus Tapi Ogah Bangun dari Tidur!

Jakarta, pojokdepok.com – Dalam pojokdepok.com Investment Expo 2023, entrepreneur Rudy Salim mengingatkan para kaum Generasi Z agar memiliki pemikiran yang terbuka jika mau sukses di masa yang akan datang.

“Menurut saya kita harus selalu berpikiran terbuka jangan merasa paling pintar, menerima masukan, jangan pernah berhenti untuk bermimpi, tapi jangan mimpi tidak pernah bangun dan merealisasikan jadi kenyataan,” ujar Rudy dalam pojokdepok.com Investment Expo 2023 di Central Park, Jakarta, Jumat (15/9/2023).

Karena pada intinya, semuanya akan kembali lagi pada kenyataan yang harus dihadapi setiap harinya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Rudy pun menyinggung soal privilege bagi mereka yang lahir di keluarga berada. Menurut Rudy, mereka yang memiliki privilege juga harus tetap berhati-hati ketika mengambil keputusan seputar bisnis ke depan.

“Privilege itu bukan head start, bukan karena ketika balapan kita paling depan itu privilege. Berapa banyak konglo generasi kedua miskin? Berapa banyak juga nelayan petani anaknya jadi sukses? Privilege itu adalah ketika bisa membuka mindset kita, modal yg paling penting ada di otak,” tandasnya.

Enterpreneur Rudy Salim dalam acara Investment Expo 2023 di Central Park Mall, Jakarta, Jum'at (15/9/2023). (pojokdepok.com/Tri Susilo)Foto: Enterpreneur Rudy Salim dalam acara Investment Expo 2023 di Central Park Mall, Jakarta, Jum’at (15/9/2023). (pojokdepok.com/Tri Susilo)
Enterpreneur Rudy Salim dalam acara Investment Expo 2023 di Central Park Mall, Jakarta, Jum’at (15/9/2023). (pojokdepok.com/Tri Susilo)

Mindset berkembang jauh lebih penting

Bagi Rudy, satu hal terpenting untuk bisa sukses di masa depan adalah dengan memiliki mindset berkembang.

“Privilege is one thing tapi kalo tidak melakukan sesuatu atau growth mindset, saya rasa juga tidak akan berasil karena cuman saya rasa persistency dan endurance juga penting,”

Mindset positif terkait bisnis pun harus dimiliki oleh seorang pelaku usaha karena dari sanalah akan muncul ide-ide cemerlang yang bisa mengantarkan Anda jadi sukses.

[Gambas:Video CNBC]

Artikel Selanjutnya

Portofolio Merah! Perlu Cut Loss Atau Tidak?

(aak/aak)