Pojokdepok.com- Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno memuji Wali Kota Depok, Mohammad Idris dalam puncak acara Pekan Kebudayaan Daerah 2022 Lebaran Depok yang digelar Pemerintah Kota (Pemkot) Depok bersama Kumpulan Orang Orang Depok (KOOD). Menurutnya, kemajuan pariwisata di Depok berhasil diraih berkat kepemimpinan Mohammad Idris sebagai Wali Kota Depok.
“Pariwisata di Depok semakin berkembang di bawah kepemimpinan Bapak Kiai Mohammad Idris,” kata Sandiaga saat menghadiri acara Lebaran Depok di Perumahan Shila at Sawangan, Minggu (05/06/2022).
Sandiaga mengatakan, acara Lebaran Depok ini merupakan upaya melestarikan budaya, menjaga silaturahmi. Selain juga mengokohkan toleransi antar umat beragama di Kota Depok.
“Saya ucapkan salam hormat toleransi. Saya ingin budaya kita, gotong royong, keguyuban, menjaga silaturahmi dan juga melestarikan senindan budaya asli masyarakat Kota Depok,” tutur Sandiaga.
Sandiaga mengaku telah menerima dan membaca kamus Depok yang berisikan bahasa Betawi Ora Depok. Pada kamus tersebut tersusun perbendaharaan 4.000 kata.
“Nanti ini jadi pembelajaran karena bahasanya Betawi Ora, bukan Betawi istri saya, Betawi Senayan,” ujarnya.
“Kita dukung Kota Depok yang maju berbudaya dan sejahtera. InsyaAllah tahun ini kita bangkit ekonominya, keberkahan kita semakin meningkat, Pak Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok diberikan ridha dari Allah SWT,” kata Sandiaga.
Sementara itu, Wali Kota Depok, Mohammad Idris menuturkan, bahasa Betawi Ora Depok yang disosialisasikan pada Pekan Kebudayaan Daerah 2022 Lebaran Depok, menjadi ikon warga Depok pada sebuah pentas budaya. Pemkot Depok bersama KOOD berusaha melestarikan budaya Depok yang disatukan dalam sebuah Bhinneka Tunggal Ika.
“Jadi ada sendi-sendi budaya dari daerah lain, dan ini akan kita akomodasi dalam sebuah kebudayaan kita, kebudayaan yang memang ciri khasnya kebinekaan tadi,” ucap Idris.
Idris menyatakan, Pemkot Depok membuktikan bahwa warga Depok hidup rukun di tengah multietnis. Hal itu dapat dibuktikan dengan mengumpulkan multietnis melalui media budaya yang dilaksanakan pada Pekan Kebudayaan Daerah 2022 ini.
“Ke depannya akan kita upayakan jadi salah satu event yang besar bagi warga Depok,” tutup Idris.(jer)